Wah senangnya Dede dikunjungi Pekak [Kakek] dan Mbah [Nenek]!!!
Minggu lalu PRT mudik. Jadi untuk menemani Dede di rumah selama saya dan suami kerja, kami minta bantuan Bapak dan Ibu saya untuk datang ke surabaya dari Bali. Hampir setahun kami tidak bertemu dengan belaiu. Mereka-reka juga apa yang reaksi Dede ketika bertemu Pekak dan Mbahnya. Apakah malu2 atau langsung nakal. Apakah langsung ramah atau butuh waktu untuk penyesuaian lagi.
Mbahnya yang duluan datang karena Pekaknya masih ada urusan. Ternyata dia langsung akrab dan menyambut ramah Mbahnya. Ibuku seorang guru SD, jadi langsung deh keluar ilmu-ilmu pengajarannya dan kebetulan Dede juga senang. Kemana2 ikut Mbahnya. Dia paling senang diajarin membaca dan bernyanyi. Baru 3 hari Mbahnya di rumah dia sudah bisa 2 lagu baru.
Ketika Pekaknya datang, wah tambah senang lagi dia. Bapakku juga seorang guru SD dan dulu aktif di kegiatan Pramuka, jadi koleksi lagunya tambah banyak lagi. Belum lagi pas datang membawa oleh2 buku dan pencil, tambah sueneng lagi dia, hehehe.
Akibat lainnya adalah dia menjadi sangat manja dengan Pekak dan Mbahnya. Manja banget malah. Udah gak mau main sama PRTku lagi meskipun dia udah balik. Bapak dan Ibunya juga gak laku kalo urusan bermain dan bernyanyi. Bapaknya dicari kalo Dede lagi pengen main piano dan komputer. Ibunya dicari kalo mau makan dan tidur. Hahahahaha......
Tapi biarkan saja dia bermanja-manja sebentar. Jarang-jarang ketemu sama Pekak dan Mbahnya. Lagian manjanya masih dalam batas wajar. Yang jelas dia tau bahwa sama Bapak Ibunya dia tidak akan semanja ini, karena pastilah akan sangat merepotkan jika dia manja seperti dia bermanja pada Pekak dan Mbahnya.
Selamat bermain, belajar, bernyanyi dan bermanja Dede :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar