Kegagalan adalah sukses yang tertunda
Bangkit dari kegagalan juga termasuk kesuksesan.
Dunia MLM tidak sengaja saya ceburin dan sempat saya hindari tanpa tahu penyebabnya, mungkin karena saya mendengat jika MLM itu merugikan yang di bawah, reputasi jelek dll dll. Tapi ternyata hasil browsing dan bertanya-tanya memberikan keberanian pada diri saya untuk mencobanya.
Bermain di dunia bisnis MLM bersama d'BC Network tercinta, membuat saya mengenal dan melihat pengalaman dan tipe orang yang berbeda-beda untuk saya jadikan pelajaran, yang baik berusaha saya tiru sedangkan yang tidak baik, berusaha saya camkan juga untuk kedepannya.
Jika berbicara masalah gagal, kategori gagal orang berbeda-beda dan biasanya yang mundur adalah yang gagal karena sebenarnya hal-hal kecil tapi dibesar-besarkan sehingga memang bener jadi masalah besar. Masalah internet lemot, tidak punya waktu, tidak punya tenaga lagi setelah pulang kerja, tidak punya laptop, tidak bisa ngomong dan lain sebagainya sering membuat orang langsung berhenti dan berkata : "bisnis ini tidak cocok untuk saya, saya telah gagal"
Ahh kalau kategori gagal seperti itu, tidak akan ada leader-leaderku di d'BCN, termasuk saya, pastilah masih bekerja kantoran sekarang dengan segala masalah rumah tangga yang disebabkan pusingnya mencari ART yang sesuai dan rasa bersalah karena tidak bisa mendidik anak-anak sendiri, terutama meninggalkan mereka disaat mereka membutuhkan saya.
Sayapun pernah mengalami hal-hal yang kurang menyenangkan. Inet lelet udah biasa, merasa kurang waktu karena ada baby yang harus disusuin dan dininabobokan sepulang kerja, dll dll. Hanya saja, karena saya kepepet untuk bisa kerja di rumah tetapi tidak punya modal banyak untuk bisa membangun usaha sendiri, jadilah saya anggap kesulitan itu sesuatu yang harus saya lewati dan saya akan berhenti jika segala daya upaya sudah saya lakukan.
Tapi jika kita punya motivasi kuat untuk mencapai target yang kita inginkan, segala rintangan pasti ada solusinya dan terlewati dengan baik sehingga menjadi pengalaman yang berharga, yang mengisi hidup kita.
Kesulitan adalah tanda bahwa Tuhan percaya bahwa engkau bisa. Maka bangunlah kekuatan untuk dapat menaklukkan kesulitanmu (Mario Teguh)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar